Menuju Perubahan
Tak terasa sudah lebih dari setahun aku memijakkan kakiku di Universitas tercintaku yakni Universitas Sebelas Maret Surakarta ini. Betapa tidak kucintai karena untuk bisa ke sini butuh perjuangan yang tak bisa dikatakan ringan. Namun, aku masih tercengang ketika aku melirik keadaanku saat ini, semuanya kok serba jelek, tak ada yang bagus sama sekali.
Lalu muncul pertanyaan dihatiku, kenapa sekarang aku menjadi seperti ini? Apa yang terjadi padaku? Rasanya diriku ini seolah-olah bukan diriku. Karena rasanya bertolak belakang dengan keadaanku sekitar satu tahun yang lalu. Kenapa semua bisa seperti ini? Mungkinkah karena masih ada ganjalan di hati orang tuaku dengan langkahku ke sini karena aku masih bisa membawakan suatu kebanggan untuk mereka, atauuu….. Ah bingung ah males mikirnya.
Upz tidak, tidak, semua ini harus aku pikirkan karena ini menyangkut masa depanku. Mungkin ini salah satu keburukanku karena sering bermasalah dengan orang tua, aku sekarang menjadi orang yang sering mengacuhkan permasalahan dan membiarkan agar waktulah yang menyelesaikan semuanya.
Oh ya mungkin ini yang menjadi permasalahan utamaku, aku masih seperti dulu. Mungkin karena masih terngiang dengan masa SMA, aku masih menerapkan sistemku yang sangat melenceng dan tidak benar. Aku masih saja melakukan sesuatu sesuai dengan keinginanku saja dan semuanya pokoknya serba asal-asalan. Aku masih terlalu banyak main game yang tak ada aturan. Sehingga mau tidak mau akhirnya semua berdampak pada kuliahku.
Sebenarnya sudah lama aku menyadari semua itu, namun aku masih belum bisa melakukan action untuk menangkal semua itu, sehingga semua masih saja berlarut-klarut seperti itu. Mungkin sekarangklah saatnya untuk berubah. Eh tidak lagi mungkin tapi harus. Aku harus melakukan perubahan.
Maaf kalau dirasa posting ini tidak penting untuk teman-teman semua, namun kumohon bantuannya agar aku bisa melakukannya. Mohon ingatkan ketika aku melakukan kesalahan. Dan sekali lag ku mohon dengan sangat bantuannya agar aku bisamerealisasikan semuanya. Aku harus melepaskan semua kemalasanku, menerapkan sistem SKS, tidak bermain game selama hari efektif kuliah di siang hari maupun malam hari serta aku harus menjadi orang yang teratur. Dan satu lagi harapanku aku harus menjadi orang yang pendiam.
Target satu bulan ke depan aku harus bisa merealisasikan untuk menghapus kebiasaan main game di hari masuk kuliah. Mohon dukungannya dari semua yang membaca ini. Eh ya sekalian mulai diusahakan menjadwal kegiatan sehari-hari. Dan untuk memonitor perkembangan, minimal posting perkembanganini 2 minggu sekali.