Apakah Anda ingin supaya service SMS Daemon (SMSD) Gammu yang sudah diinstall di komputer dapat berjalan secara otomatis begitu komputer dihidupkan (start automatically)? Jika ya, maka mudah-mudahan artikel ini bisa bermanfaat bagi Anda.

Mungkin Anda bertanya dalam hati pada saya: “Lho mas/pak, bukankah di service Gammu yang ada Windows sudah otomatis berjalan? kan kalau dilihat di Control Panel > Administrative Tools > Services tampak bahwa Startup Type dari service Gammu sudah tertulis Automatic?

Iya.. sih.. tampaknya begitu, namun kenyataannya Anda tetap harus menjalankannya secara manual. Saya juga tidak mengerti kenapa hal ini terjadi. Mungkin ini bug dari service Gammu kali ya? :-) ah.. yang ngomong demikian tidak lebih pintar dari yang buat Gammu :-) positive thinking aja ah…

OK… bagi Anda yang sudah berhasil membuat service SMSD di Gammu, dan ingin supaya service tersebut berjalan otomatis begitu komputer dihidupkan, cobalah menjalankannya dengan menggunakan BATCH FILE. Di dalam batch file tersebut nantinya kita tuliskan perintah untuk menjalankan service Gammu nya. Supaya perintah untuk menjalankan service tersebut dijalankan secara otomatis, maka Anda letakkan ke dalam folder START UP. Mengapa di folder START UP? iya karena setiap kali Windows melakukan booting, maka dia akan menjalankan program yang ada di folder tersebut secara otomatis. Nah.. begitu idenya.

So… apa isi dari batch file tersebut? ini dia isinya:

START C:\gammu\gammu-smsd.exe -s -c C:\gammu\smsdrc -n GammuSMSD

Anda dapat membuat batch file dengan menggunakan Notepad, lalu tuliskan perintah di atas dan simpan sebagai file berekstensi (*.bat).

Oya… perintah di atas akan menjalankan file ‘gammu-smsd.exe‘ yang terdapat dalam direktori C:\gammu serta menggunakan file ‘smsdrc‘ sebagai file konfigurasi yang juga terletak di C:\gammu. Sehingga Anda harus menyesuaikan direktorinya bila letak file ‘gammu-smsd.exe’ dan ‘smsdrc’ nya tidak di C:\gammu.

Setelah batch file dibuat, selanjutnya Anda letakkan file tersebut di folder START UP. Dimanakah gerangan letak folder START UP? Kalau di Windows XP, letaknya diC:\Documents and Settings\All Users\Start Menu\Programs\Startup. Sedangkan kalau di Windows Vista atau Windows 7 ane belum tahu :-) Silakan dicari sendiri ya…

It’s DONE…. untuk melihat efeknya, silakan Anda restart komputer dan lihat hasilnya melalui Control Panel > Administrative Tools > Services, maka Gammu servicenya sudah otomatis berjalan.